goalisme.asia, Bandung : Bek Persib, Tony Sucipto siap memperkuat Tim Nasional (Timnas) Indonesia guna menghadapi Arsenal di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), 14 Juli mendatang. Toni pun rencananya akan berangkat ke Jakarta untuk memenuhi panggilan Badan Tim Nasional (BTN), Rabu (10/7/13) hari ini.
Dia mengaku siap tempur untuk membela panji 'Merah Putih', meski saat ini dalam kondisi puasa. 'Harus selalu siap untuk membela Merah Putih. Ini menjadi kebanggaan buat saya bisa membela Merah Putih,' kata Tony seperti dikutip laman resmi Persib Bandung, Selasa (9/7/13).
Berdasarkan rilis PT Liga Indonesia (PT LI) akhir pekan lalu, empat pemain Persib dipanggil BTN untuk memperkuat timnas. Mereka adalah I Made Wirawan, Sergio van Dijk dan Tony Sucipto serta Shahar Ginanjar yang memperkuat timnas U-23.
Tony juga membicarakan soal laga Persib di bulan Ramadhan. Dia mengaku tidak terlalu khawatir dengan laga saat bulan Ramadhan, sebab semua telah dipersiapkan dan pertandingan pun tidak akan digelar siang hari.
Proses latihan pun diyakininya tidak menjadi kendala. Lantaran bagi dirinya, berlatih saat puasa dan hari biasa, hanya perlu penyesuaian saja. 'Itu hanya masalah penyesuaian saja. Nanti terbiasa,' ucapnya, yakin.
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Tweet |
comments powered by Disqus